Lautan Api, 1 Oktober 2012, ada sebuah kejadian yang sangat memprihatinkan sebagai warga negara Indonesia. Saat pembukaan sebuah diklat di hotel Serena Bandung, ada satu oknum panitia PUSDIKLAT TEKNIS KEMENAG yang ternyata tidak memberikan penghargaan terhadap perjuangan para pahlawan kita.
Apakah itu?
Foto yang diberi lingkaran merah, Foto ini diambil setelah lagu Indonesia Raya selesai dinyanyikan. Pada saat peserta dan panitia lain menyanyikan dengan khidmat lagu kebangsaan kita, semuanya berdiri, kecuali satu yang diberi tanda merah, sebut saja Mr. X, pengampu diklat mapel Fisika, entah apa dengan alasan sibuk, dengan tidak ada rasa bersalah terus saja asyik dengan Laptop yang di depannya.
Apakah lupa?
Ternyata tidak.... karena Mr. X sudah diingatkan oleh seorang juru foto untuk berdiri menyanyikan lagu kebangsaan kita itu. Tetapi Mr. X ini dengan santainya melanjutkan kegiatannya.
Padahal Mr. X ini adalah seorang PNS yang pastinya juga mendapatkan fee atas pekerjaannya oleh NKRI, lalu apa yang dilakukannya? Menghormati saja tidak..!!
Saat tanggal 2 Oktober 2012, semua peserta menantikan jadwal pasti dari panitia, apa yang didapat? Hanyalah kata bahwa jadwal sedang di revisi oleh panitia. So.... Apakah pekerjaan Mr. X yang sampai tidak menghormati bangsanya sendiri itu layak untuk dianggap pekerjaan serius?
Seharusnya, ketua Panitia memberikan teguran kepada Mr. X... karena, menghargai bangsanya sendiri saja tidak mau, apakah mereka akan memberikan rasa baktinya pada NKRI? Apakah orang semacam Mr. X layak mendapatkan fee dari pemerintah, alias Mr. X sebagai PNS perlu dipertanyakan???
Mr. X, sadarlah, kita ini hidup di NKRI tercinta, jangan SOK SIBUK!! Kamu digaji pemerintah, kamu adalah seorang abdi pemerintah, maka kamu harus mengingat kewajibanmu itu!!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar